JENIS LOMBA 17 AGUSTUS'AN

JENIS LOMBA 17 AGUSTUS'AN

 

Lomba Makan Kerupuk 



1. Lomba Makan Kerupuk
Lomba makan kerupuk merupakan lomba yang wajib ada dalam setiap gelaran lomba 17 agustus. Dibeberapa daerah malah ada lomba makan kerupuk sekalian sama nasi dan lauknya. Selain itu, agar terlihat modern, dibeberapa wilayah di Jawa Timur justru menambahkan dengan sambal tabur diatas kerupuknya. Heem kreatif sekali bukan?

Lomba Balap Karung
2. Lomba Balap Karung
Selain lomba makan kerupuk, lomba balap karung merupakan lomba klasik yang masih disukai oleh semua orang. Perbedaan antara balap karung yang sekarang dengan jaman dulu adalah, pada beberapa tahun belakangan lomba balap karung menggunakan karung goni, sedangkan pada saat ini kebanyakan panitia menggunakan karung plastik (glangsi) untuk lomba favorit ini.

Lomba Memindahkan Belut
 3. Lomba Memasukkan Belut Kedalam Botol
Ada yang berani ikut lomba memasukkan belut kedalam botol? Tidak semua orang berani mengikuti lomba memasukkan belut dari wadah besar seperti kaleng kedalam botol minuman. Butuh trik khusus agar belut yang dipegang tidak terlepas. Triknya cukup sederhana, gunakan kuku untuk memegang kepala belut.
 

Lomba Memasukkan Pensil 
4. Lomba Memasukkan Paku atau Pensil Kedalam Botol
Butuh kesabaran ekstra untuk mengikuti lomba memasukkan paku kedalam botol, hal ini dikarenakan posisi memasukkannya cukup sulit dengan melalui benang yang digantung dibelakang perut peserta. Uniknya pada beberapa daerah media yang digunakan seperti paku diganti dengan pensil, bolpoin ataupun bambu.





Lomba Panjat Pinang 
5. Lomba Panjat Pinang
Lomba yang sering di nanti-nanti dan lomba yang paling utama di anatar lomba lainnya. setiap pinang (pohon jambe) yang digunakan telah dilumuri dengan oli atau minyak goreng. Selain itu tingkat ketinggian pohon juga mempengaruhi sulitnya mendapatkan hadiah diperlombaan ini.

Lomba Pukul Balon Isi Air 
6. Lomba Mecahkan Balon Berisi Air
Mengikuti lomba memecahkan balon berisi air ini matanya ditutup menggunakan selembar kain sehingga sangat menyulitkan. Selain itu biasanya balon bisa diganti juga dengan kendi ataupun plastik dengan berisikan air warna-warni.

Lomba Memindahkan Kelereng 
7. Lomba Memindahkan Kelereng Pakai Sendok
Dibutuhkan kesabaran ekstra untuk memenangkan lomba ini karena tingkat kesulitan terdapat pada menyeimbangkan posisi kelereng agar tidak jatuh dari sendok. Bagaimana trik memenangkan lomba kelereng ini? Silahkan gigit sendok di pinggir mulut kalian!

Lomba Tarik Tambang

8. Lomba Tarik Tambang
Biasanya setiap grup diisi dengan 4-5 orang. Untuk memenangkan lomba tarik tambang ini sebenarnya cukup mudah, tempatkan anggota grup yang memiliki tenaga paling besar (biasanya yang paling gendut) dibagian depan bukan dibelakang, dialah "kunci" yang akan menahan dan menarik lawan dilomba klasik ini.
 

Lomba Balapan Bakiak 
9. Lomba Balapan Bakiak
Lomba balapan bakiak ini, butuh kekompakan untuk memenangkan lomba balapan ini. Usahakan selalu menjaga ritme agar kaki yang melangkah tidak terasa berat.


Lomba Sepakbola Sarung 
10. Lomba Sepakbola Sarung
Jangan pernah membayangkan akan terjadi hujan gol dipertandingan sepakbola sarung. Jangankan untuk memasukkan bola kedalam gawang, untuk menendang bola saja para pemain akan kesulitan.
  

 

Comments

Popular posts from this blog

SURAT KUASA PEMBUATAN KARTU KELUARGA (KK)

HOW TO DOWNLOAD YOUTUBE VIDEO WITHOUT SOFTWARE